Metode Pendugaan Stok Perikanan
Metode Pendugaan Stok
Metode berbasis panjang ikan. Khusus masalah di daerah
tropis, adalah kesulitan
dalam menentukan umur ikan secara tepat. Metode dengan
berbasis panjang ikan dalam penelitian perikanan untuk pendugaan stok semakin
dikembangkan dan diperbaharui. FISAT (FAO-ICLARM = Stock Assessment Tool)
merupakan perangkat lunak yang dikembangkan dari pakel ELEFAN (Electronic
LEngth Frequency ANalysis) dan LFSA (Length-based Fish Stock Assessment)
dijadikan paket standar metode yang didasarkan pada panjang. Keluaran dari
program FISAT adalah:
“Perkiraan parameter pertumbuhan dari ukuran panjang ikan,
pertumbuhan tumbuh dan frekuensi panjang.
“Perkiraan mortalitas dan parameter yang terkait.
“Identifikasi rekruitmen musiman.
“Penghitungan rekruitmen dengan menggunakan virtual
population analysis (VPA).
“Prediksi dari produksi dan biomas per rekrut (Y/R; B/R)
dari model Beverton dan Holt (1957) dan Thompson dan Bell (1934) untuk single
atau multi spesies.
Metode Produksi Surplus.
Dari pandangan seorang biolog strategi yang benar adalah
cukup dengan memperhitungkan Maximum Sustainable Yield (MSY) = Produksi
Maksimum Lestari. Manager perikanan sekarang telah mempertimbangkan lebih
menyeluruh dari aspek biologi, ekonomi dan sosial dalam memprediksi strategi
penangkapan optimal bagi usaha perikanan. Model prediksi surplus biasanya
menggunakan model Schaefer (1954) dan Fox (1970). Data yang diperlukan untuk
menghitung MSY adalah data penangkapan dan
upaya (effort).
Metode Tak Langsung.
Terdapat beberapa pendekatan untuk pendugaan sumber daya
perikanan secara tidak langsung. Diantaranya adalah pendugaan produksi ikan
dari produksi primer, kelimpahan zooplankton, survei telur dan larva ikan dan
pengujian kandungan perut ikan pada tingkat trophic tinggi. Dari uraian
tersebut di atas, bisa disimpulkan apa tugas ahli perikanan dalam menjawab
beberapa pertanyaan berikut:
“Bagaimana keadaan hasil penangkapan sekarang sebagai
gambaran potensi hasil penangkapan yang maksimum.
“Bagaimana keadaan tingkat penangkapan dan apa yang terjadi
bila eksploitasi ditingkatkan.
“Berapa armada kapal yang diperlukan untuk operasi
penangkapan pada level yang optimal.
“Bagaimana pengaruhnya terhadap stok dan hasil tangkapan
bila ada perubahan ukuran mata jaring (mesh size), atau pengaruh terhadap
ukuran minimum ikan yang tertangkap.
http://zalfaaqilah.wordpress.com/2011/05/21/teknik-dan-metode-pendugaan-stok-perikanan/
0 comments:
Post a Comment